Cegah Aksi Kenakalan Remaja Personel Polsek Plampang Patroli Malam Hari

    Cegah Aksi Kenakalan Remaja Personel Polsek Plampang Patroli Malam Hari

    Sumbawa NTB - Personel Polsek Plampang melaksanakan patroli dialogis di seputaran wilayah hukum Polsek, kegiatan tersebut bertujuan untuk mencegah aksi kenakalan remaja dan gangguan Kamtibmas, Minggu (05/03/2023) malam.

    Kapolsek Plampang AKP Budiman Perangin Angin SH , mengatakan, pada patroli ini personel menyisir kawasan dianggap rawan, tempat berkumpulnya muda – mudi, remaja serta lokasi yang gelap.

    Tujuan dari patroli tersebut, lanjut Kapolsek, untuk mencegah atau mengantisipasi terjadinya aksi kriminalitas, kenakalan remaja sepeti tawuran dan premanisme serta gangguan Keamanan dan Ketertiban masyarakat (Kamtibmas) lainnya.

    "Kegiatan ini guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas, khususnya Kenakalan remaja yang kerap meresahkan, kami berikan himbauan dan pembinaan terhadap setiap remaja yang kami temui agar tidak melakukan hal-hal negatif" ungkapnya.

    Kapolsek menambahkan, patroli yang dilaksanakan ini guna memberi rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pada malam hari. Untuk itu, warga diminta melaporkan jika melihat atau mendapatkan informasi hal yang menonjol atau mencurigakan kepada pihak Kepolisian terdekat. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bantu Warga Kurang Mampu, Bhabinkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Cek Kondisi Kesehatan Personel, Polres Sumbawa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024

    Ikuti Kami